-->

Si Manis Coklat Putih

Advertisemen
coklat putih

Apa itu coklat putih?

Coklat putih merupakan salah satu jenis coklat batang yang sangat disukai karena rasanya yang manis. Coklat putih sendiri merupakan olahan coklat yang mengandung susu dalam jumlah yang besar. Inilah yang menyebabkan coklat putih dalam bentuk batang memiliki rasa yang manis dan creamy. Coklat putih hanya mengandung lemak kakao tanpa adanya bubuk coklat dan pasta coklat. Bahkan coklat putih dari jenis coklat compound tidak mengandung coklat sema sekali. Coklat putih dari jenis compound menggunakan CBS atau pensubtitusi lemak kakao yang terbuat dari minyak inti sawit atau minyak kelapa. Wah, berarti ada coklat putih yang tidak ada kandungan coklatnya sama sekali.

Coklat putih bukanlah coklat

Lemak kakao (cocoa butter) merupakan komponen dari coklat yang dihasilkan dari pengepresan pasta coklat (cocoa liquor). Lemak kakao sendiri berwarna putih gading sehingga sangat cocok untuk dijadikan bahan baku pembuatan coklat putih. Coklat putih pada umumnya mengandung 20% lemak kakao, 14 % bubuk susu, dan 3,5% susu yang mengandung lemak. Tidak adanya kakao bubuk dalam coklat putih menyebabkan kandungan antioksidannya sangat kecil bahkan cenderung tidak ada. Coklat putih bahkan digolongkan sebagai bukan coklat oleh FDA (BPOMnya Amerika). Tetapi di Eropa coklat putih masih dikategorikan sebagai coklat. Setiap negara mempunyai standarnya masing - masig. 

Coklat putih tidak baik buat diet

Coklat putih sangat tidak direkomedasikan untuk kamu yang pengen mencari manfaat antioksidan dari coklat. Coklat putih sangat mudah hangus jadi harus berhati - hati dalam mengolahnya. Coklat putih banyak digunakan sebagi pelapis (coating) pada kue dan hiasan karena warnanya yang menarik. Pengolahan coklat putih lebih rumit karena memiliki titik leleh yang lebih rendah. Coklat putih mengandung kalori yang tinggi yang berasal dari gula dan susu. Kalori dalam 100 gram coklat putih adalah sebesar 595 kalori. Waow, besar juga ya untuk ukuran cemilan. Jadi untuk kamu yang mau diet sebaiknya menghindari si manis coklat putih ini. 
Advertisemen